15.12.08

☼ Batasan bagi para pecinta ☼

Perasaan yang hadir menyelimuti hati dua insan yang tengah dilanda cinta memang menakjubkan, perasaan selalu ingin bertemu dan tak ingin terpisahkan. Tak jumpa sehari rasa setahun, tak menatap wajahnya sedetik saja rasa tak selera tuk hidup (semoga tak berlebihan iach!).
Sungguh cinta memang dahsyat!!! Tapi sadarkah kita akan batasan dalam bercinta sebelum kita melangkah lebih jauh?? Batasan yang mampu menolong kita agar tak terjerumus kedalam pekatnya penyesalan, yang disebabkan oleh gelapnya cinta sesaat!
Mencintai dan dicintai adalah anugrah dari TUHAN yang senantiasa akan hadir ke dalam relung hati setiap manusia, siapa dan apapun adanya orang itu.
Agar kita tetap terjaga dalam percintaan yang sehat, sebaiknya kita juga harus merenungi beberapa hal yang bisa menyelamatkan cinta kita agar tetap suci. Apa sajakah itu???

Hal yang harus kita renungi dalam menjalani cinta yang sehat, yakni:

♥Harus diawali dengan niat yang baik.
Segala sesuatu yang hendak kita kerjakan sebaiknya diawali dengan niat dan tujuan yang baik. Begitu juga dengan percintaan, meski ada anggapan percintaan dua insan yang berlainan jenis itu mendekati zina (karena berdua-duan).Namun pada zaman ini itu bisa merupakan jalan agar kita bisa lebih mengenal karakter(sifat) dari calon pendamping kita nantinya.
Oleh karena itu, diusahakan niat dari berpacaran kita saat ini semata hanya untuk mengenal sifat pasangan kita, agar jikalau kita menikah nantinya tidak akan menimbulkan permasalahan yang bisa membawa kita kepada perpisahan (perceraian).

♥Tidak melanggar syariat agama.
Orang yang sedang dilanda cinta memang terkadang ingin selalu menghabiskan waktu berdua dengan yang kita sayangi,sekedar untuk makan atau hanya jalan² menghabiskan waktu. Memang banyak hal yang bisa membahayakan bagi dua insan yang sedang dilanda cinta, apalagi kalo mereka hanya berduaan saja.

♥Tidak merendahkan derajat wanita.
Dalam berpacaran, dan saat kita bercanda diharapkan tidak merendahkan wanita. Karena apapun yang terjadi wanita harus tetap dijunjung tinggi.

♥Tidak membuang uang dengan percuma.
Bagi para cowo, semua keinginan cewenya itu merupakan kewajiban. Namun bagi para cewe seharusnya lebih menyadari, bahwa tidak seharusnya marah atau ngambek hanya karena keinginan yang bisa terpenuhi. Apalagi kalo pihak cowo masih status pelajar, maka dia masih harus minta ke orang tua nya, jadi sewajarnya kita para cewe meminta yang bisa dimanfaatkan nantinya oleh kita berdua.

♥Tidak membuang waktu percuma.
Pertemuan untuk melepas rindu sah-sah saja. Namun sewajarnya saja kita melakukan pertemua, karena kita sebagai individu mempunyai tugas dan kewajiban yang seharusnya kita penuhi bukan hanya untuk berduaan saja. Jadi sebisa mungkin, kita tidak terlalu mengekang kebebasan dari pada pribadi pasangan kita.

Demikian hal yang bisa aku bagikan dalam postingan kali ini, semoga bisa menjadi renungan bagi kita semua agar kita bisa mencapai percintaan yang baik menurut syariat agama dan adat sosial dalam kehidupan bermasyarakat.


To be coNtinued...

♥ DaTe . . .